Tanggal 2 maret yang dipringati
sebagai Hari Peduli Sampah Nasional.Ditahun 2020 ini Pemerintah Kota
Tasikmalaya melalui Dinas Lingkungan
Hidup Kota Tasikmalaya menyelenggarakan Aksi Serentak Gerakan Menimbang Sampah
untuk Sedekah. Aksi ini diselenggarakan di sepanjang jalan KH Zaenal Mustofa
dan berpusat di Taman kota Tasikmalaya. Tidak hanya Dinas Lingkungan Hidup
saja, kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (2/3) pada pukul 09.00 s/d 11.00
WIB ini juga melibtkan beberapa elemen masyarakat yaitu, Forkompimda Kota
Tasikmalaya, Pimpinan pusat perdagangan Hotel/Resto se Tasik, pejabat setempat,
serta Komunitas Pecinta Lingkungan UPI
Kampus Tasikmalaya.
Kegiatan memungut sampah ini bertujuan supaya masyarakat Kota Tasikmalaya
pada khususnya peduli akan kebersihan lingkungan yang notabennya dijuluki sebagai kora resik.
Terlebih sampah yang sudah dikumpulkan tadi akan ditimbang dan didaur ulang dan
nantinya hasil penjualan sampah ini akan diserahkan ke Badan Amil Zakat Kota
Tasikmalaya supaya lebih bermanfaat. Universitas Pendidikan Indonesia Kampus
Tasikmalaya mendelegasikan mahasiswanya untuk turut andil dalam kegiatan
tersebut, yaitu terdiri atas 3 orang perwakilan BEM, 2 dari Mapak Raya, dan 1
perwakiln KSR mengingat tidak hanya duduk dibangku perkuliahan saja, tetapi
jauh daripada itu, pengabdian paada masyarakat juga perlu dilaksanakan.
Sepanjang kegiatan pemerintah kota membagikan tas kain untuk mngurangi
penggunaan plastik kepada masyarakat, membagikan botol minum kepada siswa dan
mahasiswa, membagikan sarung tangan dan trushbag secara gratis. Tujuannya
supaya menekan penggunaan plastik dalam kehidupan sehari hari. Kegiatan
memungut sampah ini berakhir di Taman Kota Tasikmalaya dan tentunya respon
masyarakat sangat antusias pada kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah
ini karena tidak hanya berdampak pada lingkungan kegiatan ini juga berimbas
pada ramainya taman kota sehingga masyarakat yang berdagang menjadi ramai pembeli.
Mia Rahmawati selaku perwakilan BEM yang ikut serta menjelaskan “ Selain dapat
memperindah tampilan Kota Tasik, dengan kegiatan ini kami berharap supaya
kegiatan serupa bisa terus digalakkan agar semua elemen masyarakat memiliki
kepekaan tinggi terhadap kebersihan lingkungan” Tuturnya.
Komentar
Posting Komentar