Posko10 KKN Kebangsaan mengadakan sebuah kegiatan penyuluhan keluarga sehat yang berisi sosialisasi PHBS dan Parenting diakhiri dengan demo bento sebagai implementasi pemenuhan gizi anak di desa Rantau Karya Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjung Jabung timur Sabtu (14/8/2021) Ketua posko (M. Abduh Fadillah Alvi) mengatakan "melihat kondisi pandemi, perilaku hidup bersih dan sehat serta pemenuhan kebutuhan psikologis dan fisiologis anak sangat perlu diperhatikan."
Oleh sebab itu program penyuluhan keluarga sehat menjadi salah satu solusi yang berikan untuk desa Rantau Karya.Hamdan Maruli selaku dosen pembimbing lapangan juga sangat mendukung kegiatan yang bersifat positif. Kegiatan ini dilakukan mulai dari sosialisasi PHBS yaitu penyampaian informasi serta demo 6 langkah cuci tangan, disampaikan oleh M Haidar Fauzi, mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat di Universitas Siliwangi.
Dilanjutkan dengan edukasi parenting berupa informasi pola asuh dan pemenuhan gizi seimbang untuk anak usia dini, disampaikan oleh Mia Rahmawati, Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini di Universitas Pendidikan Indonesia."Belajar dari pengalaman bahwa edukasi ini sangat bermanfaat untuk melangsungkan kehidupan dalam kondisi pandemi sebagai ikhtiar kita dalam pencegahan covid-19" Tutup Abduh.
Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat, sebab dengan hal ini sedikit banyaknya dapat memahami terkait pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat serta parenting.
Reporter : Rendi Rizki Sutisna
Editor : Fauzi Gusman
Komentar
Posting Komentar